Pages

TATA IBADAH MINGGU - 17 OKTOBER 2021

 


GEREJA MASEHI INJILI di MINAHASA
WILAYAH KAKASKASEN
JEMAAT KAKASKASEN EBEN HAEZER
TATA IBADAH HARI MINGGU BENTUK III
Minggu, 17 Oktober 2021
Tema : “Merendahkan Diri Di Bawah Tangan Tuhan”

PERSIAPAN
( Prosesi Khadim dan Pelayan khusus masuk ruangan ibadah diiringi musik instrument, sementara itu jemaat di undang berdiri)

NYANYIAN MASUK

Koodinatar Penyelenggara ibadah:
(Setelah Khadim berada di atas Mimbar)

Marilah kita berdiri, kita memulaikan ibadah kita dengan Menyanyi:

PKJ. No. 2 “MULIA, MULIA NAMANYA”
Mulia, mulia namaNya, bagi Yesus kemuliaan, puji, sembah!
Mulia, kekuasaanNya, memb’ri berkat bagi jemaat, bersyukurlah!
Pujilah, tinggikanlah Rajamu Yesus, Dialah selamanya Sang Raja benar!
Mulia, mulia namaNya! Sang Penebus, Mahakudus, Mahabesar

TAHBISAN

P Pertolongan kepada kita adalah dalam nama TUHAN, yang menjadikan langit dan bumi, yang tetap setia untuk selama-lamanya dan tidak meninggalkan perbuatan tanganNya. Amin.

SALAM

P Kasih Karunia dan damai sejahtera dari Allah Bapa melalui Anak-Nya Yesus Kristus dan dalam tuntunan Roh Kudus menyertai saudara saudara.

J Amin.

NAS PEMBIMBING

P Yosua 1 : 7-8 “Hanya, kuatkan dan teguhkanlah hatimu dengan sungguh-sungguh, bertindaklah hati-hati sesuai dengan seluruh hukum yang telah diperintahkan kepadamu oleh hamba-Ku Musa; janganlah menyimpang ke kanan atau ke kiri, supaya engkau beruntung, ke manapun engkau pergi. Janganlah engkau lupa memperkatakan kitab Taurat ini, tetapi renungkanlah itu siang dan malam, supaya engkau bertindak hati-hati sesuai dengan segala yang tertulis di dalamnya, sebab dengan demikian perjalananmu akan berhasil dan engkau akan beruntung.”

P+J Menyanyi KJ. No. 293 “PUJI YESUS”
Puji Yesus! Pujilah Juruselamat! Langit, bumi, maklumkan kasihNya!
Haleluya! Nyanyilah, para malaikat: kuasa, hormat b’rilah kepadaNya
Selamanya Yesus Gembala kita, siang malam kita didukungNya.
Puji Dia! B’ritakan keagunganNya! Puji Dia! Mari bernyanyilah!

PENGAKUAN DOSA & PEMBERITAAN ANUGERAH ALLAH
(Jemaat duduk)

P Marilah kita merendahkan diri dihadapan Tuhan, Allah kita, dan mengaku dosa kita kepadaNya. Mari berdoa : …… 

KOLOM BERTUGAS
Jam 05.00 (Kolom 24)/ Jam 09.00 (Kolom 25)

Menyanyi DSL. No. 115 “PUTIH BERSIH”
Ya Tuhanku dengarlah doaku dan sembahyangku, 
Hai mari tinggallah didalam gnap batinku
Jadilah daku anakMu, yang dengar-dengaran teguh
Baik darahmu kudus

Refr. : Bersihkan sehingga terus Putih Bersih, Putih bersih
Bri Tuhan darahmu kudus, bersihkanlah aku terus

P Sebagai pelayan Yesus Kristus kami memberitakan pengampunan dosa kepada tiap-tiap orang yang dengan tulus iklas mengaku dosa di hadapan Allah. ”Perkataan ini benar dan patut diterima sepenuhnya: Kristus Yesus datang ke dunia untuk menyelamatkan orang berdosa,” (1 Timotius 1:15a)

KOLOM BERTUGAS
Jam 05.00 (Kompelka Remaja)/ Jam 09.00 (Kompelka Anak)

Menyanyi NNBT. No. 9 (ayat 1 & 2) “ ‘KU AKAN SELALU BERSYUKUR ”
'Ku akan selalu bersyukur kepadaMu Yesus Tuhanku
Yang menanggung semua dosaku karena kasihMu yang besar
Refr. : Betapa Agung Kau Tuhan, betapa baik kau Tuhan,
KasihMu yang tak terukur membuat hatiku tentram
Puji syukur pada-Mu, Tuhan, atas rahmat yang Kau berikan
Bagi kami umat percaya, kini dan selamanya 
Refr. : …..

DOA UNTUK PEMBACAAN ALKITAB DAN PEMBERITAAN FIRMAN

P Tuhan Menyertai saudara-saudara,

J Dan menyertai saudara juga!

P Mari kita berdoa : ……

P Membaca Alkitab dalam: PB 1 Petrus 5 : 1 – 11

P+J Menyanyi KJ. No. 54 “TAK KITA MENYERAHKAN”
Tak kita menyerahkan kepada musuhnya pelita yang bersinar di dalam dunia.
Tak boleh Firman Allah yang sungguh dan teguh, Alkitab yang mulia, diambil seteru

PENGAKUAN IMAN
(Jemaat berdiri)

P Marilah kita mengaku Iman kita menurut Pengakuan Iman Nicea-Konstantinopel:

P+J Aku percaya kepada satu Allah Bapa, Yang Mahakuasa, Pencipta Langit dan bumi, segala yang kelihatan dan yang tidak kelihatan.
Dan kepada satu Tuhan, Yesus Kristus, Anak Allah yang tunggal, yang lahir dari Sang Bapa sebelum ada segala zaman. Allah dari Allah, Terang dari terang, Allah yang sejati dari Allah yang sejati, diperanakkan, bukan dibuat, sehakikat dengan Sang Bapa, yang dengan perantaraan-Nya segala sesuatu dibuat; yang telah turun dari sorga untuk kita manusia dan untuk keselamatan kita, dan menjadi daging, oleh Roh Kudus, dari Anak dara Maria, dan menjadi manusia, yang disalibkan bagi kita di bawah pemerintahan Pontius Pilatus, menderita dan dikuburkan; yang bangkit pada hari ketiga sesuai dengan isi kitab-kitab, dan naik ke Sorga, yang duduk di sebelah kanan Sang Bapa, yang akan datang kembali dengan kemuliaan untuk menghakimi orang yang hidup dan yang mati; yang kerajaan-Nya takkan berakhir.
Aku percaya kepada Roh Kudus, yang adalah Tuhan dan yang menghidupkan, yang keluar dari Sang Bapa dan Sang Anak, yang bersama-sama Sang Bapa dan Sang Anak disembah dan dimuliakan yang telah berfirman dengan perantaraan para nabi.
Aku percaya kepada satu Gereja yang kudus dan am dan rasuli. Aku mengaku satu baptisan untuk pengampunan dosa. Aku menantikan kebangkitan orang mati dan kehidupan di zaman yang akan datang. Amin.

P+J Menyanyi NNBT. No. 26 “TUHAN YESUSKU MUTIARA HATIKU”
Tuhan Yesusku mutiara hatiku, Kaulah milikku juga Kaulah hartaku
Kau Gembalaku Jurus'lamat jiwaku, aku milikMu sebagai ciptaanMu.
Aku inginkan, aku harapkan, tetap sertaMu slama-lamanya
Tuhan Yesusku tiada kasih yang teguh selain Engkau mutiara hatiku

KHOTBAH PERSEMBAHAN
(SEKALIGUS PUNDI EKSTRA UNTUK PANITIA PEMILIHAN PELSUS)

P Marilah kita membawa persembahan kita dengan menyanyi:

NKB No.199 “SUDAHKAH YANG TERBAIK KUBERIKAN”
Sudahkah yang terbaik kuberikan kepada Yesus Tuhanku
Besar pengurbanan-Nya di kalvari diharap-Nya terbaik dariku
Refr. Berapa yang terhilang t’lah ‘ku cari dan ‘kulepaskan yang terbelenggu
Sudahkah yang terbaik ‘kuberikan kepada Yesus Tuhanku

Begitu banyak waktu yang terluang sedikit ‘ku b’ri bagi-Nya
Sebab kurang kasihku pada Yesus mungkinkah hancur pula hati-Nya.
Refr....

Telah ‘ku perhatikankah sesama atau kubiarkan tegar
‘Ku patut menghantarnya pada Kristus dan kasih Tuhan harus kusebar.
Refr.....

‘Ku tak mau lebih lama dalam jurang ‘ku panjat dindingnya terjal
Dunia yang ‘kan binasa memerlukan berita kasih Allah yang kekal.
Refr.

PEMBACAAN SAMPUL SYUKUR

WARTA JEMAAT

DOA UMUM
(Diakhiri dengan Doa Bapa Kami)

NYANYIAN PENUTUP
(Jemaat berdiri)

P+J Menyanyi KJ. No. 415 “GEMBALA BAIK BERSULING NAN MERDU”
Gembala baik, bersuling nan merdu, membimbing aku pada air tenang
Dan membaringkan aku berteduh di padang rumput hijau berkenan.
O, Gembala itu Tuhanku, membuat aku tent’ram hening.
Mengalir dalam sungai kasihku kuasa damai cerlang bening

SALAM DAN BERKAT

P Sampaikan Salam kepada tiap tiap orang Kudus dalam Yesus Kristus dan terimalah berkat Tuhan: Kasih Karunia TUHAN Yesus Kristus, Kasih Allah dan Persekutuan Roh Kudus menyertai saudara-saudara sekalian.

P+ J Amin, Amin, Amin. (dinyanyikan)

TATA IBADAH MINGGU - HUT KE-8 JEMAAT GMIM KAKASKASEN EBEN HAEZER

 




GEREJA MASEHI INJILI di MINAHASA
WILAYAH KAKASKASEN
JEMAAT KAKASKASEN EBEN HAEZER
TATA IBADAH PERAYAAN HUT KE-8 JEMAAT
HUT KE-87 GMIM BERSINODE
Minggu, 3 Oktober 2021
Tema: “Pilihlah Orang Yang Cakap dan Takut Akan Tuhan”

UCAPAN SELAMAT DATANG
(Oleh Panitia HUT Ke-8 Jemaat)

PERSIAPAN
(Prosesi Khadim dan Pelayan Khusus masuk ruangan ibadah)

PANGGILAN BERIBADAH
(Jemaat berdiri)

Koord. Penyelenggara Ibadah
Hari ini adalah hari yang penuh sukacita di mana orang-orang kepunyaan Allah hadir di sini mensyukuri karya Tuhan bagi Gereja Masehi Injili di Minahasa yang merayakan Hari Ulang Tahun ke-87 GMIM Bersinode dan Hari Ulang Tahun ke-8 Jemaat GMIM ”Kakaskasen Eben Haezer” Wilayah Kakaskasen. Angkatlah kepalamu, bukalah pintu-pintu hatimu, supaya masuk Raja Kemuliaan. Dia-lah Tuhan yang jaya dan perkasa.

J Inilah kami ya Tuhan, hamba-hamba-Mu yang datang dengan penuh syukur dan bertekad kuat untuk memelihara keutuhan seluruh umat Tuhan.

Koord. Penyelenggara Ibadah:
Mari kita senandungkan nada-nada kasih yang menebar keelokan persekutuan ini, sehingga terasa indah terdengar, mendamaikan dan menyejukkan hati kita. Mari kita berdiri memuliakan Tuhan Allah kita, sebab hanya Dia-lah yang patut disembah.

P+J Menyanyi DSL. No. 118 “SAMBUTLAH”
Tuhan datang padamu sambutlah
Jangan buang Tuhanmu sambutlah

Refr. : Ia pun berdirilah dan ketuk tak b’rentinya
Harap sampai maksud-Nya sambutlah

TAHBISAN DAN SALAM
(Jemaat berdiri)

P Dalam kedahsyatan kuasa kasih dari Allah dan dalam Agung-Nya Karya Kristus serta kekal-Nya tuntunan Roh Kudus, ditahbiskanlah Ibadah syukur Hari Ulang Tahun ke-87 GMIM Bersinode dan Hari Ulang Tahun ke-8 Jemaat GMIM ”Kakaskasen Eben Haezer” Wilayah Kakaskasen. Amin.
Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah: Bapa kita dan dari Tuhan Yesus Kristus menyertai saudara-saudara. J dan menyertai saudara juga.

P+J Amin.

P+J Menyanyi PKJ. No. 219 ”DI SAAT INI KUANGKAT TEMBANG”
Di saat ini kuangkat tembang, kuangkat tembang bagi Yesus.
Di saat ini kuucap syukur, kuucap syukur padaNya.
Kukasihi Engkau, kukasihi Engkau, kukasihi Engkau, Yesus, Tuhanku.

LITANI SYUKUR TENTANG PERENUNGAN DAN PENGHAYATAN PANGGILAN GEREJA
(Jemaat berdiri)

P Hari ini di tengah berpacunya sang waktu, dengan penuh sukacita kita merayakan perbuatan Tuhan yang indah bagi perjalanan Gereja Masehi Injili di Minahasa yang merayakan Hari Ulang Tahun ke-87 GMIM Bersinode dan Hari Ulang Tahun ke-8 Jemaat GMIM ”Kakaskasen Eben Haezer” Wilayah Kakaskasen. Pujilah Tuhan yang dengan setia memimpin kita.

J layaklah bagi Dia untuk dipuji dan disembah

P Keadilan-Nya memancar di segenap ujung bumi, kebenaran-Nya bagaikan air yang membasahi tanah kering

J Dalam keadilan-Nya Tuhan menyelidiki hati dan pikiran setiap orang, dalam kebenaran-Nya, Ia meluruskan jalan-jalan kita.

P Dia-lah Tuhan, yang menganugerahkan bagi kita kemampuan untuk berkarya dalam persekutuan umat-Nya, yang memberi kita hidup sejahtera dalam kejujuran

J yang menganugerahkan bagi kita tekad untuk menjunjung tinggi kebenaran-Nya

P yang mengajak kita memahami dan mengikuti kehendak-Nya

P+J Dia-lah Tuhan yang menganugerahkan kekuatan dan semangat bagi kita untuk memikirkan dan menyuarakan segenap keluhuran jiwa di tengah keutuhan persekutuan yang terus menerus bersaksi dan melayani Dia di tengah dunia ini.

KOLOM BERTUGAS
Jam 06.00 (Kolom 17)/ Jam 09.00 (Kolom 19)

Menyanyi NNBT. No. 16 ”BERSYUKUR, NYANYILAH”
Bersyukur, nyanyilah puji Tuhan, bermazmur nyanyikan haleluya.
Berkat dan kemurahan Tuhan, setahun t’lah bertambah umurnya.
Terpujilah Tuhan Mahakasih. Bersorak, bermazmur puji nama-Nya.
Terpujilah Tuhan Mahakasih, kekal dan selama-lamanya.

PENGAKUAN DOSA DAN PENGAMPUNAN
(Jemaat duduk)

P Saudara-saudara, sesungguhnya kita semua telah menerima kasih karunia yang berlimpah dari Dia, Sang Pemilik Hikmat dan Pencipta segala yang baik. Selaku hamba-hamba-Nya, baiklah kita sadari bahwa sampai sekarang Tuhan senantiasa mengajak kita untuk terus menjadi alat-Nya yang hidup di tengah realita dunia dengan segala persoalannya. Dalam tekad menjadi alat Tuhan, kerap kita terperdaya lewat tutur kata kita, yang akhirnya kita kehilangan kemuliaan Allah. Mari kita merendahkan diri memohon pengampunan dari Tuhan. Kita berdoa: ……………….. 

KOLOM BERTUGAS
Jam 06.00 (Kolom 18) / Jam 09.00 (Kolom 20)

Menyanyi NKB No. 17 “AGUNGLAH KASIH ALLAHKU”
Agunglah kasih Allahku, tiada yang setaranya
Neraka dapat direngkuh, kartikapun tergapailah
Kar’na kasih-Nya agunglah Sang Putra menjelma,
Dia mencari yang sesat dan diampuni-Nya

Refr. : O kasih Allah agunglah ! Tiada bandingnya!
Kekal teguh dan mulia! Dijunjung umat-Nya.

PEMBERITAAN FIRMAN

P - Berdoa - Membaca Alkitab, PL Keluaran 18:13-27

KHOTBAH

PUJI-PUJIAN PELSUS JEMAAT KAKASKASEN EBEN HAEZER

SIMBOLISASI PERAYAAN HUT KE-8 JEMAAT GMIM KAKASKASEN EBEN HAEZER

PUJIAN PANITIA HUT KE-8 KAKASKASEN EBEN HAEZER

PERSEMBAHAN SYUKUR
(SEKALIGUS PUNDI EKSTRA UNTUK PANITIA PEMILIHAN PELAYAN KHUSUS)

P Betapa baiknya Engkau Tuhan menuntun kami sampai di perayaan HUT ke-8 Jemaat, tak ada yang dapat kami ungkapkan, hanya melalui pujian syukur kami membawa persembahan kepadaMu dan layakkanlah persembahan yang akan kami bawa.

P+J Menyanyi NNBT. No. 15 (ayat 1-3) ”HAI SELURUH UMAT TUHAN”
Hai seluruh umat Tuhan bawalah syukurmu,
Tanda terima kasih atas berkat Tuhan
PersembahanMu itu akan diberkati
Bersyukurlah selalu atas berkat Tuhan

Persembahkanlah hidupmu kepada Tuhanmu,
Hendaklah engkau kudus dihadapan Kristus
Akan tent'ram hidupmu dan aman sentosa,
Itulah ibadahmu sejati dan kudus

Dalam suka maupun duka, ucapkan syukurmu.
B'ri pujian pada-Nya seumur hidupmu.
Jadikanlah hidupmu berkenan pada-Nya.
Damai dan sukacita sertamu s'lamanya

PEMBACAAN SAMPUL SYUKUR

SAMBUTAN-SAMBUTAN :
  • BADAN PEKERJA MAJELIS JEMAAT
  • PEMERINTAH

WARTA JEMAAT

DOA SYUKUR

PEMBAHARUAN TEKAD
(Jemaat berdiri)

P Tuhan telah memelihara dan menuntun saudara-saudara dalam pekerjaan dan pelayanan di tengah-tengah keluarga, jemaat dan masyarakat. Di hari perayaan Ulang Tahun GMIM Bersinode ke-87 dan Hari Ulang Tahun Ke-8 Jemaat GMIM ”Kakaskasen Eben Haezer” Wilayah Kakaskasen ini, adakah tekad untuk mengembangkan pekabaran Injil, dan keinginan untuk menjadi jemaat yang berkembang untuk memajukan gereja Tuhan Gereja Masehi Injili di Minahasa.

J Inilah kami hamba-hamba-Mu ya Tuhan. Berilah kami hikmat dan kemampuan untuk mewujudkan tekad kami menjadi jemaat yang semakin dewasa dan misioner

P+J Menyanyi KLIK. No. 190 “HIDUP RUKUN DAN DAMAI”
Alangkah bahagianya hidup rukun dan damai
Di dalam persaudaraan bagai minyak yang harum
Alangkah bahagianya hidup rukun dan damai
Ibarat embun yang lezat pada pagi yang ceria
Laksana embun yang segar kan pemuas dahaga
Alangkah bahagianya hidup rukun dan damai
Begitulah berkat Tuhan
Dengan berlimpah ruah
Turun ke atas mereka, kini dan selamanya
Alangkah bahagianya hidup rukun dan damai

PENGUTUSAN DAN BERKAT

P Keyakinan kita bersama adalah bahwa hidup kita dan segala yang ada pada kita hanyalah anugerah yang harus selalu kita syukuri sepanjang hidup ini. Lanjutkanlah perjuangan hidupmu dalam ketaatan dan kesetiaan kepada Tuhan, maka setiap hari engkau akan menyaksikan berkat Tuhan yang selalu baru. Tetapi janganlah engkau lupa untuk menjadi saksi-Nya dalam keluarga, jemaat dan masyarakat. Pergilah dan terimalah berkat Tuhan: Kasih TUHAN menghantar kamu semua untuk lebih dekat kepada-Nya; kekuatan dari TUHAN menguatkan kamu semua di dalam pekerjaan-Nya; sukacita Kristus mengisi roh kamu dan diam di dalam kamu sekalian sekarang ini dan sampai selama-lamanya.

J Amin. Amin. Amin. (dinyanyikan)

Saat teduh

TATA IBADAH MINGGU - PENGUCAPAN SYUKUR - 26 SEPTEMBER 2021

 


GEREJA MASEHI INJILI di MINAHASA
WILAYAH KAKASKASEN
JEMAAT KAKASKASEN EBEN HAEZER
TATA IBADAH PENGUCAPAN SYUKUR
Minggu, 26 September 2021
Tema : “Gereja, Pemegang Kunci Kerajaan Sorga”

Persiapan
(Prosesi Khadim dan Pelayan Khusus masuk ruangan ibadah diiringi musik instrument, sementara itu jemaat berdiri).

Koord. Penyelenggara Ibadah :
(Setelah khadim berada di Mimbar)

Jemaat marilah kita berdiri, dan memulaikan ibadah dengan menyanyi dari:
KJ. No. 7 “YA TUHAN KAMI PUJI NAMAMU BESAR”
Ya Tuhan kami puji namaMu besar, ya Bapa, mahlukMu menyanyi bergemar
Langit buana, laut bersyukur semua, malaikat segenap memuji Dikau Jua
KemuliaanMu tetap senantiasa, kudus, kudus, kuduslah Tuhan Maha Kuasa

TAHBISAN
(Jemaat berdiri)

P Ibadah Pengucapan Syukur Jemaat GMIM Kakaskasen Eben Haezer ditahbiskan dalam nama Allah Bapa dan Anak dan Roh Kudus.

J Amin.

SALAM

P TUHAN kiranya menyertai saudara-saudara.

J TUHAN kiranya menyertai saudara juga.

P+J Menyanyi KJ. No. 252 ”BATU PENJURU GEREJA”
Batu penjuru G’reja dan Dasar yang esa, Yaitu Yesus Kristus, Pendiri umatNya
Dengan kurban darahNya Gereja ditebus; Baptisan dan firmanNya membuatNya kudus

PENGAKUAN DOSA
(Jemaat duduk)

P Marilah kita merendahkan diri di hadapan TUHAN Allah. dan mengaku dosa kepada-Nya.
Kita berdoa : .........

KOLOM BERTUGAS
Jam 05.00 (Kolom 11) / Jam 09.00 (Kolom 13) / Jam 18.00 (Kolom 15)

Menyanyi NNBT. No. 8 (ayat 1 & 2) ”BANYAK ORANG SUKA DIAMPUNI”
Banyak orang suka diampuni tapi tidak rela mengampuni
Tak berguna mohon pengampunan jika kita mengeraskan hati
Tapi Yesus Tuhan Mahakasih, mengampuni orang yang berdosa
Jika kita ampuni sesama, kitapun akan diampuniNya

PEMBERITAAN ANUGERAH ALLAH

P Sebagai pelayan Yesus Kristus kami memberitakan peng-ampunan dosa kepada semua orang yang mengaku dosa di hadapan TUHAN Allah. ”Marilah, baiklah kita berperkara! – firman Tuhan ”Sekalipun dosamu merah seperti kirmizi, akan menjadi putih seperti salju; sekalipun berwarna merah seperti kain kesumba, akan menjadi putih seperti bulu domba. Jika kamu mau menurut dan mau mendengar, maka kamu akan memakan hasil baik dari negeri itu. Tetapi jika kamu melawan dan memberontak, maka kamu akan dimakan oleh pedang.” (Yes. 1:18-20)

KOLOM BERTUGAS
Jam 05.00 (Kolom 12) / Jam 09.00 (Kolom 14) / Jam 18.00 (Kolom 16)

Menyanyi NKB. No. 17 ”AGUNGLAH KASIH ALLAHKU”
Agunglah kasih Allahku, tiada yang setaranya;
Neraka dapat direngkuh, kartikapun tergapailah.
Kar’na kasihNya agunglah, Sang Putra men_jelma,
Dia mencari yang sesat dan diampun_iNya.

Refr. : O kasih Allah agunglah! Tiada ban_dingnya!
Kekal teguh dan mulia! Dijunjung u_matNya

PEMBACAAN HUKUM TUHAN
(Jemaat duduk)

P Marilah kita mendengar ketetapan dan peraturan TUHAN Allah kita: Ulangan 26 : 1 – 4, 10b, 11 "Apabila engkau telah masuk ke negeri yang diberikan TUHAN, Allahmu, kepadamu menjadi milik pusakamu, dan engkau telah mendudukinya dan diam di sana, maka haruslah engkau membawa hasil pertama dari bumi yang telah kau kumpulkan dari tanahmu yang diberikan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu, dan haruslah engkau menaruhnya dalam bakul, kemudian pergi ke tempat yang akan dipilih TUHAN, Allahmu, untuk membuat nama-Nya diam di sana. Dan sesampainya kepada imam yang ada pada waktu itu, haruslah engkau berkata kepadanya: Aku memberitahukan pada hari ini kepada TUHAN, Allahmu, bahwa aku telah masuk ke negeri yang dijanjikan TUHAN dengan sumpah kepada nenek moyang kita untuk memberikannya kepada kita. Maka imam harus menerima bakul itu dari tanganmu dan meletakkannya di depan mezbah TUHAN, Allahmu. Kemudian engkau harus meletakkannya di hadapan TUHAN, Allahmu; engkau harus sujud di hadapan TUHAN, Allahmu, dan haruslah engkau, orang Lewi dan orang asing yang ada di tengah-tengahmu bersukaria karena segala yang baik yang diberikan TUHAN, Allahmu, kepadamu dan kepada seisi rumahmu."

P+J Menyanyi NNBT. No. 15 (ayat 1) ”HAI SELURUH UMAT TUHAN”
Hai seluruh umat Tuhan bawalah syukurmu, tanda terima kasih atas berkat Tuhan
PersembahanMu itu akan diberkati, bersyukurlah selalu atas berkat Tuhan

P Marilah kita mendengar ketetapan dan peraturan TUHAN, Allah kita: Roma 12 : 1 ”Karena itu, saudara-saudara, demi kemurahan Allah aku menasihatkan kamu, supaya kamu mempersembahkan tubuhmu sebagai persembahan yang hidup, yang kudus dan yang berkenan kepada Allah: itu adalah ibadahmu yang sejati.”

P+J Menyanyi NNBT. No. 15 (ayat 2) ”HAI SELURUH UMAT TUHAN”
Persembahkanlah hidupmu kepada Tuhanmu,
Hendaklah engkau kudus dihadapan Kristus
Akan tent'ram hidupmu dan aman sentosa,
Itulah ibadahmu sejati dan kudus

DOA, PEMBACAAN ALKITAB DAN PEMBERITAAN FIRMAN TUHAN
(Jemaat duduk)

P Marilah kita berdoa untuk pembacaan dan pemberitaan Firman Tuhan: ............

P Marilah kita membaca Alkitab: PB MATIUS 16 : 13 – 20 P Terpujilah Kristus.

J Selamanya. Amin. (dinyanyikan)

KHOTBAH SYAIR SYUKUR
(Jemaat berdiri)

P Marilah kita bersyukur kepada Tuhan.

J Memang demikianlah maksud kedatangan kami.

P Marilah kita membaca berbalas-balasan Maz 67:2-8:

P Kiranya Allah mengasihani kita dan memberkati kita,

J Kiranya Ia menyinari kita dengan wajah-Nya,

P Supaya jalan-Mu dikenal di bumi,

J dan keselamatan-Mu di antara segala bangsa.

P Kiranya bangsa-bangsa bersyukur kepada-Mu ya Allah;

J kiranya bangsa-bangsa semuanya bersyukur kepada-Mu

P Kiranya suku-suku bangsa bersukacita dan bersorak-sorai

J sebab Engkau memerintah bangsa-bangsa dengan adil dan menuntun suku-suku bangsa di atas bumi.

P Kiranya bangsa-bangsa bersyukur kepada-Mu, ya Allah

J Kiranya bangsa-bangsa semuanya bersyukur kepada-Mu

P Tanah telah memberi hasilnya;

J Allah, Allah kita, memberkati kita.

P Allah memberkati kita;

J Kiranya segala ujung bumi takut akan Dia!

PERSEMBAHAN
(Sekaligus Pundi Ekstra untuk Panitia HUT KE-8 Jemaat)

P+J Menyanyi NNBT. No. 20 “KAMI BERSYUKUR PADAMU, TUHAN”
Kami bersyukur padaMu Tuhan, kami memuji namaMu
Berkat melimpah Engkau berikan bagi kami tiap hari
Kami umatMu, Kau selamatkan, kami umatMu, Engkau pulihkan
Karna kasihMu di dalam Yesus, kami beroleh hidup yang kekal

Refr. : O haleluya, o haleluya mulia namaMu Tuhan
Kar’na kasihMu dan anug’rahMu, kami beroleh kehidupan kekal

Syukur padaMu, ya Roh Kudus, Kau melindungi umatMu
B’ri kekuatan dan pengharapan dalam badai cobaan
Hanya padaMu kami berserah, hanya padaMu kami berteduh
Engkau menghibur dan menenangkan, membuat hati bernahagia.

Refr. : ……..

MEMBAWA SAMPUL PENGUCAPAN SYUKUR
(Diiringi musik instrument)
(Masing-masing keluarga membawa kedepan mimbar dan meletakkannya di tempat yang disediakan)

DOA PERSEMBAHAN
(Beberapa Pelsus memegang hasil bumi/pertanian, dan bahan natura lainnya/kue-kue dan sampul sambil menghadap Mimbar).

PEMBACAAN SAMPUL SYUKUR WARTA JEMAAT DOA UMUM
(diakhiri Doa Bapa Kami)

NYANYIAN PENUTUP
(Jemaat berdiri)

P+J Menyanyi KJ. No. 426 “KITA HARUS MEMBAWA BERITA”
Kita harus membawa berita pada dunia dalam gelap
Tentang kebenaran dan kasih dan damai yang menetap,
Dan damai yang menetap.

Refr. : Karna g’lap jadi remang pagi, dan remang jadi siang t’rang.
Kuasa Kristus ‘kan nyatalah, rahamani dan cemerlang

BERKAT
(Jemaat berdiri)

P TUHAN memberkati dan melindungi saudara-saudara, TUHAN menyinari dengan wajah-Nya dan memberi saudara-saudara kasih karunia; TUHAN menghadapkan wajah-Nya kepada saudara-saudara dan memberi saudara-saudara damai sejahtera.

J Amin… Amin….. Amin. (dinyanyikan)

TATA IBADAH MINGGU - 19 SEPTEMBER 2021

 


GEREJA MASEHI INJILI di MINAHASA
WILAYAH KAKASKASEN
JEMAAT KAKASKASEN EBEN HAEZER
TATA IBADAH HARI MINGGU BENTUK III
PELAYANAN BAPTISAN KUDUS
PELANTIKAN PEMBINA REMAJA DAN GURU SEKOLAH MINGGU
Minggu, 19 September 2021
Tema : “Tugas Pelayan Memperingatkan Cara Hidup Jemaat”

PERSIAPAN
( Prosesi Khadim dan Pelayan khusus masuk ruangan ibadah diiringi musik instrument, sementara itu jemaat di undang berdiri)

NYANYIAN MASUK

Koordinator Penyelenggara ibadah:
(Setelah Khadim berada di atas Mimbar)

Marilah kita berdiri, kita memulaikan ibadah kita dengan

Menyanyi: NNBT. No. 1 “PUJILAH DIA! PUJILAH DIA!”
Pujilah Dia, pujilah Dia, Yesus Tuhan Rajamu, Maha Pengasih, Mahamulia, Yesus Tuhan Rajamu
Penguasa semesta alam, Raja adil pembela kita, Dia hapus dosa kita mari sambut Rajamu
Pujilah Dia, pujilah Dia, Yesus Tuhan Rajamu, Maha Pengasih, Mahamulia, Yesus Tuhan Rajamu

TAHBISAN

P Pertolongan kepada kita adalah dalam nama TUHAN, yang menjadikan langit dan bumi, yang tetap setia untuk selama-lamanya dan tidak meninggalkan perbuatan tanganNya. Amin.

SALAM

P Kasih Karunia dan damai sejahtera dari Allah Bapa melalui Anak-Nya Yesus Kristus dan dalam tuntunan Roh Kudus menyertai saudara saudara.

J Amin.

NAS PEMBIMBING

P Mazmur 45 : 7-8 “Takhtamu kepunyaan Allah, tetap untuk seterusnya dan selamanya, dan tongkat kerajaanmu adalah tongkat kebenaran. Engkau mencintai keadilan dan membenci kefasikan; sebab itu Allah, Allahmu, telah mengurapi engkau dengan minyak sebagai tanda kesukaan, melebihi teman-teman sekutumu.”

P+J Menyanyi NNBT. No. 3 “MARI KITA PUJI ALLAH”
Mari kita puji Allah: Haleluya! Tabuh tifah tabuh gendang dengan merdu
Ya, Hosana, mari puji Dia hai segenap bangsa, hai semua makhluk
Refr. Nyatakan kebaikkan-Nya, nyatakan kemurahan-Nya
Mari kita puji dan sembah, puji sorak: Haleluya!

PENGAKUAN DOSA & PEMBERITAAN ANUGERAH ALLAH
(Jemaat duduk)

P Marilah kita merendahkan diri dihadapan Tuhan, Allah kita, dan mengaku dosa kita kepadaNya. Mari berdoa : ……

KOLOM BERTUGAS
Jam 05.00 (Kolom 5)/ Jam 09.00 (Kolom 7) / Jam 18.00 (Kolom 9)
Menyanyi KJ. No. 27 “MESKI TAK LAYAK DIRIKU”
Meski tak layak diriku, tetapi kar’na darahMu
Dan kar’na kau memanggilku, ‘ku datang, Yesus, padaMu

Sebagaimana janji-Mu menyambut dan membasuhku
Ya anakdomba yang kudus, ‘ku datang kini pada-Mu

P Sebagai pelayan Yesus Kristus kami memberitakan pengampunan dosa kepada tiap-tiap orang yang dengan tulus iklas mengaku dosa di hadapan Allah. ”Perkataan ini benar dan patut diterima sepenuhnya: Kristus Yesus datang ke dunia untuk menyelamatkan orang berdosa,” (1 Timotius 1:15a)

KOLOM BERTUGAS
Jam 05.00 (Kolom 6)/ Jam 09.00 (Kolom 8) / Jam 18.00 (Kolom 10)

Menyanyi KJ. No. 39 “ ‘KU DIBERI BELAS KASIHAN ”
‘Ku diberi belas kasihan, walau tak layak hatiku;
Tadi ‘ku angkuh, kini heran: Tuhan, besarlah rahmatMu!
Kidung imanku bergema: rahmatMu sungguh mulia,
Kidung imanku bergema: rahmatMu sungguh muliia!

PELAYANAN BAPTISAN KUDUS
(Ibadah Jam 09.00 WITA)

DOA UNTUK PEMBACAAN ALKITAB DAN PEMBERITAAN FIRMAN

P Tuhan Menyertai saudara-saudara,

J Dan menyertai saudara juga!

P Mari kita berdoa : ……

P Membaca Alkitab dalam: PL Yehezkiel 3 : 16 – 21

PENGAKUAN IMAN
(Jemaat berdiri)

P Marilah kita mengaku Iman kita menurut Pengakuan Nicea-Konstantinopel:

P+J Aku percaya kepada satu Allah Bapa, Yang Mahakuasa, Pencipta Langit dan bumi, segala yang kelihatan dan yang tidak kelihatan.

Dan kepada satu Tuhan, Yesus Kristus, Anak Allah yang tunggal, yang lahir dari Sang Bapa sebelum ada segala zaman. Allah dari Allah, Terang dari terang, Allah yang sejati dari Allah yang sejati, diperanakkan, bukan dibuat, sehakikat dengan Sang Bapa, yang dengan perantaraan-Nya segala sesuatu dibuat; yang telah turun dari sorga untuk kita manusia dan untuk keselamatan kita, dan menjadi daging, oleh Roh Kudus, dari Anak dara Maria, dan menjadi manusia, yang disalibkan bagi kita di bawah pemerintahan Pontius Pilatus, menderita dan dikuburkan; yang bangkit pada hari ketiga sesuai dengan isi kitab-kitab, dan naik ke Sorga, yang duduk di sebelah kanan Sang Bapa, yang akan datang kembali dengan kemuliaan untuk menghakimi orang yang hidup dan yang mati; yang kerajaan-Nya takkan berakhir.

Aku percaya kepada Roh Kudus, yang adalah Tuhan dan yang menghidupkan, yang keluar dari Sang Bapa dan Sang Anak, yang bersama-sama Sang Bapa dan Sang Anak disembah dan dimuliakan yang telah berfirman dengan perantaraan para nabi.

Aku percaya kepada satu Gereja yang kudus dan am dan rasuli. Aku mengaku satu baptisan untuk pengampunan dosa. Aku menantikan kebangkitan orang mati dan kehidupan di zaman yang akan datang. Amin.

KHOTBAH PERSEMBAHAN
(SEKALIGUS PUNDI EKSTRA PEMBANGUNAN PASTORI 3)

P Marilah kita membawa persembahan kita dengan menyanyi:

NKB. No. 199 “SUDAHKAH YANG TERBAIK KUBERIKAN”
Sudahkah yang terbaik ‘ku berikan, kepada Yesus Tuhanku?
Besar pengurbananNya di Kalvari! DiharapNya terbaik dariku.

Refr. :
Berapa yang terhilang t’lah ‘ku cari dan ‘ku lepaskan yang terbelenggu?
Sudahkah yang terbaik ‘ku berikan, kepada Yesus, Tuhanku?

Begitu banyak waktu yang terluang, sedikit ‘ku b’ri bagiNya.
Sebab kurang kasihku pada Yesus; mungkinkah hancur pula hatinya?
Refr. : ……

Telah ‘ku perhatikankah sesama, atau ‘ku biarkan tegar?
‘Ku patut menghantarnya pada Kristus dan kasih Tuhan harus ‘ku sebar.
Refr.…

PEMBACAAN SAMPUL SYUKUR PELANTIKAN PEMBINA REMAJA DAN GURU SEKOLAH MINGGU PENGAJARAN
(Ibadah Malam 18.00 WITA)

WARTA JEMAAT

DOA UMUM
(Diakhiri dengan Doa Bapa Kami)

NYANYIAN PENUTUP
(Jemaat berdiri)

P+J Menyanyi KJ. No. 400 “KUDAKI JALAN MULIA”
Kudaki jalan mulia; tetap doaku inilah:
“Ke tempat tinggi dan teguh, Tuhan, mantapkan langkahku!”
Ya Tuhan, angkat diriku lebih dekat kepadaMu;
Di tempat tinggi dan teguh, Tuhan mantapkan langkahku!

SALAM DAN BERKAT

P Sampaikan Salam kepada tiap tiap orang Kudus dalam Yesus Kristus dan terimalah berkat Tuhan: Kasih Karunia TUHAN Yesus Kristus, Kasih Allah dan Persekutuan Roh Kudus menyertai saudara-saudara sekalian.

P+ J Amin, Amin, Amin. Amin. Amin (dinyanyikan)

TATA IBADAH MINGGU - 12 SEPTEMBER 2021

 


TATA IBADAH HARI MINGGU BENTUK II
Minggu, 12 September 2021
Tema : “Konsekuensi Mengikut Yesus”

PERSIAPAN KEMULIAAN BAGI ALLAH
(Jemaat berdiri)

Koord. Penyelenggara ibadah:
(setelah khadim di atas mimbar)
Pujilah Tuhan, marilah berjalan ke rumah-Nya.
Pujilah Tuhan, angkatlah tanganmu kepada-Nya.
Kiranya khalik dunia memberkati umat-Nya,
Yang datang untuk berbakti dan melayani Dia.

Marilah kita memuliakan Tuhan, Allah kita, dengan menyanyi:

KJ. No. 19 “TUHANKU YESUS”
Tuhanku Yesus, Raja alam raya, Allah dan manusia,
Kau kukasihi, Kau junjunganku, bahagiaku yang baka
Indah t’rang surya, indah sinar bulan, alam bintang yang megah
Jauh lebih indah, Yesus, terang-Mu, di sorga dan di dunia

PANGGILAN UNTUK BERDOA

P Jemaat yang dikasihi Tuhan, marilah kita menyembah Tuhan yang menjadikan kita.

J Sebab Dialah Allah kita, dan kitalah umat gembalaan-Nya dan kawanan domba tuntunan tangan-Nya.

DOA PENYEMBAHAN

P Datanglah kepada kami, ya Allah, seperti kami datang kepada-Mu.

J Engkaulah bagi kami tempat perlindungan dan kekuatan untuk selama-lamanya.

P Mari berdoa : ..……..

P+J Menyanyi: KJ. No. 375 “SAYA MAU IKUT YESUS”
Saya mau ikut Yesus, saya mau ikut Yesus sampai s’lama-lamanya.
Meskipun saya susah, menderita dalam dunia,
Saya mau ikut Yesus sampai s’lama-lamanya

PENGAKUAN DOSA
(Jemaat duduk)

P Dosaku kuberitahukan kepada Allah dan kesalahanku tidaklah kusembunyikan,

J Aku berkata: “Aku akan mengaku kepada Tuhan pelanggaran-pelanggaranku dan Engkau mengampuni kesalahan karena dosaku”.

P Marilah kita berdoa: ......

P+J Menyanyi: KJ. No. 441 “KUINGIN MENYERAHKAN”
‘Ku ingin menyerahkan seluruh hidupku,
Sekalipun tak layak, kepada Tuhanku.
Kubunuh keinginan dan hasrat hatiku,
Supaya hanya Tuhan mengisi hidupku

JANJI ANUGERAH ALLAH

P “Jika kita berkata, bahwa kita tidak berdosa, maka kita menipu diri kita sendiri dan kebenaran tidak ada di dalam kita. Jika kita mengaku dosa kita, maka Ia adalah setia dan adil, sehingga Ia akan mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan.” (1 Yoh. 1:8-9)

P+J Menyanyi: NKB. No. 125 “KUDENGAR PANGGILAN TUHAN”
‘Ku dengar panggilan Tuhan, ‘ku dengar panggilan Tuhan,
‘Ku dengar panggilan Tuhan: “Pikul salib, ikutlah Aku!”
Refr. :
Aku mau mengikut Dia, aku mau mengikut Dia,
Aku mau mengikut Dia, ikut Dia, Yesus, Tuhanku

PUJI-PUJIAN
(Jemaat berdiri)

P Sekarang ini muliakanlah TUHAN, Allah kita,

J Dan pujilah nama-Nya yang tinggi Luhur!

P Bersyukurlah kepada TUHAN, sebab Ia baik,

J Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya!

P Haleluya! Pujilah nama TUHAN,

J Pujilah, hai hamba-hamba TUHAN,

P Hai orang-orang yang datang melayani di rumah TUHAN,

J Di pelataran rumah Allah kita!

P Pujilah TUHAN, sebab TUHAN itu baik,

J Bermazmurlah bagi nama-Nya, sebab nama itu indah!

P Sebab TUHAN telah memilih Yakub bagi-Nya.

J Israel menjadi milik kesayangan-Nya.

P Hai kaum Israel, pujilah TUHAN!

J Hai kaum Harun, pujilah Tuhan!

P Hai kaum Lewi, Pujilah Tuhan!

J Hai orang-rang yang takut akan TUHAN, pujilah TUHAN!

P+J Terpujilah Tuhan dari Sion, Dia yang diam di Yerusalem! Haleluya!

P+J Menyanyi KPRI. 103 “MENGIKUT YESUS KEPUTUSANKU”
Mengikut Yesus keputusanku, mengikut Yesus keputusanku,
Mengikut Yesus keputusanku, ‘ku tak ingkar, ‘Ku tak ingkar

Walau sendiri ‘kuikut Yesus, walau sendiri ‘kuikut Yesus
Walau sendiri ‘kuikut Yesus, ‘ku tak ingkar, ‘ku tak ingkar

PEMBACAAN ALKITAB

P Marilah kita berdoa : …….

P Dengarkanlah Firman TUHAN dalam: PB Matius 4 : 18 – 22

P TUHAN kiranya memberkati pembacaan Firman-Nya yang suci. Amin.

PENGAKUAN IMAN RASULI
(Jemaat berdiri)

P Tuhan tambahkanlah iman kami,

J dan kebenaranMu akan memerdekakan kami

P+J Aku percaya kepada Allah, Bapa yang Maha Kuasa, khalik langit dan bumi.

Dan kepada Yesus Kristus, AnakNya yang Tunggal Tuhan kita, yang dikandung dari pada Roh Kudus, lahir dari Anak dara Maria, yang menderita di bawa Pemerintahan Pontius Pilatus, disalibkan, mati dan dikuburkan, turun ke dalam kerajaan maut, pada hari yang ketiga bangkit pula dari antara orang mati, naik ke surga, duduk di sebelah kanan Allah, Bapa yang Maha Kuasa, dan akan datang dari sana untuk menghakimi orang yang hidup dan yang mati.
Aku percaya pada Roh Kudus, Gereja yang Kudus; dan Am; persekutuan orang kudus, pengampunan dosa; kebangkitan daging; dan hidup yang kekal, Amin.

KHOTBAH PERSEMBAHAN
(SEKALIGUS PUNDI EKSTRA UNTUK PEMBANGUNAN PASTORI 3)

P Jemaat TUHAN, marilah kita membawa persembahan kepada TUHAN, sebagai tanda ucapan syukur dan terima kasih atas Berkat / Anugerah TUHAN yang telah dinyatakan kepada kita. Sambil mengingat Firman Tuhan berkata: “Persembahkanlah syukur sebagai korban kepada Allah dan bayarlah nazarmu kepada yang Maha Tinggi“ (Maz 50:14)

P+J Menyanyi: NKB. No. 197 (ayat 1-4) “BESARLAH UNTUNGKU”
Besarlah untungku jika Yesus milikku, bersuka jiwaku kar’na damai yang penuh.
Meskipun angin k’ras badai dunia menderu, tak goyah hatiku kar’na Yesus milikku.

Refr. :
Benar, benar, besarlah untungku. Benar, benar, besarlah untungku.
Benar, benar, besarlah untungku. Ketika Yesus sungguhlah tetap milikku.

Kendati tiadalah hartaku di dunia, hatiku tak resah, tak bersungut, berkesah.
Kar’na ‘ku sungguh tahu jika Yesus milikku, tak sia-sialah segenap usahaku.
Refr. : ….

Meski tumpuanku pada Yesus, Tuhanku, tidaklah aku jauh dari susah dan keluh.
Di dunia yang fana ‘ku ‘kan tahan berperang, di sorga yang baka dengan Yesus ‘ku menang.
Refr. : ….
Sekarang hidupku sungguh mulia benar, di dalam kasihNya ‘ku selalu bergemar.
JanjiNya ‘ku dengar kar’na Yesus milikku: ” ‘Ku sambut datangmu dalam rumah BapaKu”
Refr. : ….

PEMBACAAN SAMPUL SYUKUR

WARTA JEMAAT

DOA UMUM
(diakhiri doa Bapa Kami)

PENUTUP
(jemaat berdiri)

P+J Menyanyi: KJ. No. 362 “AKU MILIKMU, YESUS TUHANKU”
Aku milik-Mu Yesus Tuhanku; kudengar suara-Mu
‘Ku merindukan datang mendekat dan diraih oleh-Mu

Refr.
Raih daku dan dekatkanlah pada kaki salib-Mu
Raih daku raih dan dekatkanlah, ke sisi-Mu Tuhanku

BERKAT

P Kasih karunia Tuhan Yesus Kristus dan kasih Allah dan persekutuan dengan Roh Kudus menyertai saudara sekalian.

J Amin. Amin. Amin. (dinyanyikan)

Saat teduh…

TATA IBADAH MINGGU - 5 SEPTEMBER 2021

 


GEREJA MASEHI INJILI di MINAHASA
WILAYAH KAKASKASEN
JEMAAT KAKASKASEN EBEN HAEZER
TATA IBADAH HARI MINGGU BENTUK I
Minggu, 5 September 2021
Tema: “Jangan Menjadi Pemecah-belah Persekutuan”

Persiapan
(Prosesi Khadim dan Pelayan Khusus masuk ruangan ibadah diiringi musik instrument, sementara itu jemaat berdiri).

PANGGILAN BERIBADAH
(Jemaat berdiri)

Koord. Penyelenggara Ibadah:
(Setelah khadim berada di Mimbar)
Bersorak soraklah bagi Tuhan, hai seluruh bumi;
Beribadahlah kepada Tuhan dengan sukacita, datanglah ke hadapanNya dengan sorak sorai;
Ketahuilah, bahwa Tuhanlah Allah. Dialah yang menjadikan kita dan punya Dialah kita, Umatnya dan kawanan domba gembalaanNya, masuklah melalui pintu gerbangNya dengan nyanyian Syukur, ke dalam pelataranNya dengan puji-pujian.
Bersyukurlah kepadaNya dan pujilah namaNya sebab Tuhan itu baik, kasih setiaNya untuk selama-lamanya, dan kesetiaanNya tetap turun-temurun (Mazmur 100).

Marilah kita berdiri, kita memulaikan ibadah kita dengan menyanyi:

NNBT. No. 2 “DUNIA TERCIPTA OLEH KAR’NA TUHANMU”
Dunia tercipta oleh kar'na Tuhanmu, bersyukur apa yang terjadi dalam hidupmu,
Nyatakanlah semua yang ada padamu; berkat Tuhan melimpah memenuhimu
Wartakan kemuliaan kerajaan-Nya wujudkan cinta, kasih, damai dan teladanmu
Bekerja demi kebesaran namaNya, pelihara bumi dan isinya.
Terpuji Tuhan kar'na kasih-Nya, dunia ikut bergembira.
Terpuji Tuhan kar'na kuasaNya, bahagia, haleluya.

TAHBISAN
(Jemaat berdiri)

P Pertolongan kepada kita adalah dalam Nama TUHAN, yang menjadikan langit dan bumi, yang tetap setia untuk selama-lamanya dan tidak meninggalkan perbuatan tanganNya. Amin.

SALAM

P Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah Bapa kita, dan dari Tuhan Yesus Kristus meyertai saudara-saudara.

J Amin.

NAS PEMBIMBING

P Yesaya 30 : 1 “Celakalah anak-anak pemberontak, demikianlah firman TUHAN, yang melaksanakan suatu rancangan yang bukan dari pada-Ku, yang memasuki suatu persekutuan, yang bukan oleh dorongan Roh-Ku, sehingga dosa mereka bertambah-tambah”

P+J Menyanyi NNBT. No. 30 “ALLAH TUHAN KEKUATANMU”
Refr. : Allah, Tuhan kekuatanmu dan perlindunganMu
Kendatipun godaan iblis datang menderu,
Tolongan Tuhanmu nyata selalu
Kau lihatlah si jahat yang mau menyerang
Dan usahanya patah takkan pernah menang

PENGAKUAN DOSA
(Jemaat duduk)
P Saudara-saudara Jemaat, marilah kita merendahkan diri di hadapan Tuhan dan Allah kita, dan mengaku dosa kita kepadaNya, kita berdoa : ........

P+J Menyanyi NNBT. No. 31 “DALAM DUNIA PENUH KEMELUT”
Dalam dunia penuh kemelut, beban hidupku semakin berat
Hampir aku putus asa, kemana jalanku?
Engkaulah Gembalaku, penuntun jalan hidupku
Refr. :
Kepada-Mu ku bersyukur atas kasih setiaMu
Kuserahkan padaMu Tuhan, seluruh kehidupanku

PEMBERITAAN ANUGERAH ALLAH
P Saudara-saudara, jika seseorang berbuat dosa kita mempunyai seorang pengantara pada Bapa, yaitu Yesus Kristus yang adil. Ia adalah pendamaian untuk segala dosa dan bukan untuk dosa kita saja, tetapi juga dosa seluruh dunia. Percayalah pada Injil ini dan hiduplah dalam damai sejahtera.

P+J Menyanyi NKB. No. 19 “DALAM LAUTAN YANG KELAM”
Dalam lautan yang kelam, terancam jiwaku, dalam dosa tenggelam, hilang harapanku.
Tapi Tuhan berkenan dengar seruanku, lalu ‘ku dis’lamatkan Mukhalisku.
Refr. :
Kasih kudus! Kasih kudus! Yang t’lah mengangkatku:
Kasih kudus! Kasih kudus! Kasih kudus!
Yang t’lah mengangkatku: Kasih kudus!

PENGAKUAN IMAN
(Jemaat berdiri)

P Marilah kita mengaku Iman kita menurut Pengakuan Iman Rasuli :

Aku percaya kepada Allah, Bapa yang Maha Kuasa, khalik langit dan bumi.
Dan kepada Yesus Kristus, AnakNya yang Tunggal Tuhan kita, yang dikandung dari pada Roh Kudus, lahir dari Anak dara Maria, yang menderita di bawa Pemerintahan Pontius Pilatus, disalibkan, mati dan dikuburkan, turun ke dalam kerajaan maut, pada hari yang ketiga bangkit pula dari antara orang mati, naik ke sorga, duduk di sebelah kanan Allah, Bapa yang Maha Kuasa, dan akan datang dari sana untuk menghakimi orang yang hidup dan yang mati.
Aku percaya kepada Roh Kudus, Gereja yang Kudus dan Am; persekutuan orang kudus, pengampunan dosa; kebangkitan daging; dan hidup yang kekal, Amin.

HUKUM TUHAN
(Jemaat duduk)

P Dengarkanlah Hukum Tuhan dalam Yohanes 13 : 34-35 “Aku memberikan perintah baru kepada kamu, yaitu supaya kamu saling mengasihi; sama seperti Aku telah mengasihi kamu demikian pula kamu harus saling mengasihi. Dengan demikian semua orang akan tahu, bahwa kamu adalah murid-murid-Ku, yaitu jikalau kamu saling mengasihi.”

P+J Menyanyi NKB. No. 204 “DI DUNIA YANG PENUH CEMAR”
Di dunia yang penuh cemar;
antara sesamamu hiduplah saleh dan benar.
Nyatakan Yesus dalammu.
Refr. :
Nyatakan Yesus dalammu, nyatakan Yesus dalammu;
Sampaikan Firman dengan hati teguh, nyatakan Yesus dalammu

DOA, PEMBACAAN ALKITAB DAN PEMBERITAAN FIRMAN TUHAN
(Jemaat duduk )

P Tuhan menyertai saudara-saudara

J dan menyertai saudara juga

P Mari kita berdoa : ....... 

P Marilah kita membaca Alkitab : PB YUDAS 1 : 17 – 25

KHOTBAH

PERSEMBAHAN
(SEKALIGUS PUNDI EKSTRA PEMBANGUNAN PASTORI 3)

P Jemaat TUHAN, marilah kita membawa persembahan kepada TUHAN, sebagai tanda ucapan syukur dan terima kasih atas Anugerah TUHAN yang telah dinyatakan kepada kita. Sambil mengingat Firman Tuhan berkata: “Berilah kepada TUHAN kemuliaan nama-Nya, bawalah persembahan dan masuklah ke pelataran-Nya!” (Maz. 96:8)

P+J Menyanyi NKB. No. 126 “TUHAN MEMANGGILMU”
Tuhan memanggilmu hai dengarlah: “Apapun yang terbaik ya b’rikanlah!”
Dan jangan kau kejar hormat semu, muliakan saja Yesus Tuhanmu
Refr.
Tiap karya diberkati-Nya, namun yang terbaik diminta-Nya
Walaupun tak besar talentamu, b’ri yang terbaik kepada Tuhanmu

Sanjungan dunia jauhkanlah dan jangan kau dengar godaannya
Layani Tuhanmu dalam jerih dalam hidupmu yang t’lah kau beri.
Refr......

Hari terakhirpun makin dekat, mantapkan langkahmu jangan sesat
Sungguhlah janji-Nya, takkan lenyap, bahwa mahkota milikmu tetap.
Refr.........

PEMBACAAN SAMPUL SYUKUR

WARTA JEMAAT

DOA UMUM
(diakhiri dengan Doa Bapa Kami)

NYANYIAN PENUTUP
(Jemaat berdiri)

P+J Menyanyi KJ. No. 388 (ayat 1-2) “S’LAMAT DI TANGAN YESUS”
S’lamat di tangan Yesus, aman pelukanNya;
Dalam teduh kasihNya aku bahagia
Lagu merdu malaikat olehku terdengar
Dari neg’ri mulia: damai sejahtera.
S’lamat di tangan Yesus, aman pelukanNya;
Dalam teduh kasihNya aku bahagia.

S’lamat di tangan Yesus, aku tent’ram penuh;
Dosa pun dan cobaan jauh dari diriku. 
Duka, cemas dan bimbang, kuasanya tak tetap;
Goda dan air mata akan seg’ra lenyap.
S’lamat di tangan Yesus, aman pelukanNya;
Dalam teduh kasihNya aku bahagia.

BERKAT
(Jemaat berdiri)

P Terimalah berkat TUHAN dan pergilah dengan damai :
Tuhan memberkati dan melindungi saudara-saudara;
Tuhan menyinari dengan wajahNya, dan memberi saudara-saudara Kasih Karunia,
Tuhan menghadapkan wajahNya kepada saudara-saudara dan memberi saudara-saudara damai sejahtera.

P+J Amin, Amin, Amin. (dinyanyikan)

Saat teduh…

TATA IBADAH MINGGU - 29 AGUSTUS 2021

 


GEREJA MASEHI INJILI di MINAHASA
WILAYAH KAKASKASEN
JEMAAT KAKASKASEN EBEN HAEZER
TATA IBADAH SIAR KELUARGA
Minggu, 29 Agustus 2021
Tema : “Regenerasi Pelayanan Sesuai Kehendak Allah”

MARI MENGHADAP HADIRATNYA
(Jemaat berdiri)

KOORDINATOR IBADAH

Ibadah Mari kita memohon pertolongan dan berkat dari Tuhan, supaya ibadah saat ini dapat berjalan dengan baik.

P+J Menyanyi NNBT. No. 6 “ALLAH BAPA YANG KUMULIAKAN”
Allah Bapa yang kumuliakan, aku datang kehadiratMu
T’rima doa persembahanku kepada-Mu, Allah Maha Kudus
B’rikanlah anug’rah dan rahmat-Mu kepada segenap umat-Mu
Kupersembahkan pujianku untuk memuliakan nama-Mu
Haleluya pujilah, haleluya bagi-Mu, panjang sabar kasih setia-Mu
Agunglah nama-Mu s’lamanya

BERSEKUTU DALAM NAMANYA
(Jemaat berdiri)

P Pertolongan kita adalah dalam nama Tuhan, yang menjadikan langit dan bumi, yang tetap setia untuk selama-lamanya dan tidak meninggalkan perbuatan tanganNya. Amin.
Salam kasih dari Tuhan Yesus Kristus Kepala Gereja bagi jemaat yang beribadah saat ini. Keluarga dan bagi saudara juga. Amin.

P+J Menyanyi NNBT. No. 3 “MARI KITA PUJI ALLAH”
Mari kita puji Allah: Haleluya! Tabuh tifah tabuh gendang dengan merdu
Ya, Hosana, mari puji Dia hai segenap bangsa, hai semua makhluk
Refr. Nyatakan kebaikkan-Nya, nyatakan kemurahan-Nya
Mari kita puji dan sembah, puji sorak: Haleluya!

PERSEKUTUAN YANG MENGAKU DOSA
(Jemaat duduk)

P Marilah kita merendahkan diri dihadapan Tuhan, Allah kita, dan mengaku dosa kita kepadaNya.
Mari berdoa : ……

P Dengarkanlah berita anugerah Allah dalam Yoel 2 : 13 “Koyakkanlah hatimu dan jangan pakaianmu, berbaliklah kepada Tuhan, Allahmu, sebab Ia pengasih dan penyayang, panjang sabar dan berlimpah kasih setia, dan Ia menyesal karena hukumanNya.”

P+J Menyanyi KJ. No. 29 “DI MUKA TUHAN YESUS”
Di muka Tuhan Yesus betapa hina diriku
Kubawa dosa-dosaku di muka Tuhan Yesus
Di muka Tuhan Yesus tersungkur kar’na dosaku
Kubuka kerinduanku di muka Tuhan Yesus

PELAYANAN FIRMAN

P Berdoa, Membaca Alkitab : PL 2 Raja-Raja 2 : 1 – 18

P+J Menyanyi PKJ. No. 15 “KUSIAPKAN HATIKU, TUHAN”
Kusiapkan hatiku, Tuhan, menyambut firmanMu, saat ini.
Aku sujud menyembah Engkau dalam hadiratMu, saat ini.
Curahkan pengurapanMu kepada umatMu saat ini.
Kusiapkan hatiku, Tuhan, mendengar firmanMu.
FirmanMu, Tuhan. tiada berubah,
sejak semulanya dan s’ lama-lamanya tiada berubah.
FirmanMu, Tuhan, penolong hidupku,
Kusiapkan hatiku, Tuhan, menyambut firmanMu

KHOTBAH
(untuk ibadah keluarga)
Tema: “Regenerasi Pelayanan Sesuai Kehendak Allah“
Saudara-saudara yang kekasih dalam Tuhan Ada kalimat yang isinya seperti ini, “Setiap orang ada masanya, setiap masa ada orangnya.” Kalimat ini biasanya diucapkan untuk menggambarkan perjalanan hidup manusia, termasuk juga jabatan yang dipercayakan, bahwa semua itu tidak ada yang abadi. Hal itu disebabkan oleh keberadaan manusia yang selalu dibatasi dengan ruang dan waktu. Menyadari akan hal itu dan demi untuk keberlangsungan sejarah perjalanan hidup manusia, maka perlu ada pergantian dari generasi tua kepada generasi muda. Inilah yang disebut sebagai regenerasi. Regenerasi sering dan biasa terjadi dalam semua bidang kehidupan, termasuk di dalamnya dalam setiap organisasi, seperti yang berlaku di GMIM, bahwa regenerasi itu terjadi dalam setiap periode di semua aras pelayanan gereja, mulai dari jemaat, wilayah dan sinode. Hal ini memang sudah menjadi hal yang biasa dalam pelayanan gereja, sebab itu ada aturan-aturan yang dibuat untuk mengatur pelaksanaanya. Terhadap organisasi-organisasi yang berada di bawah yayasan GMIM pun berlaku hal yang sama, demikian juga yang terjadi dalam organisasi ataupun lembaga sekuler. Pergantian kepemimpinan memang harus terjadi sehubungan dengan adanya batasan ruang dan waktu bagi kita manusia. Sungguhpun dari waktu ke waktu masih muncul adanya perbedaan pendapat tentang hal ini, tetapi GMIM tetap berproses dan dari waktu ke waktu pun tetap menggumuli setiap hal yang digumuli dalam jemaat. Hal ini membuktikan bahwa GMIM selalu terbuka dan tetap cermat dalam menanggapi setiap pergumulan yang sedang terjadi. Hasilnya adalah sebagaimana tertuang dalam tata gereja GMIM yang dibuat dan terus mengalami penyesuaian serta perubahan, untuk menjawab setiap persoalan yang digumuli dalam jemaat, dan demi untuk lancarnya pelayanan dalam gereja.

Bacaan firman Tuhan saat ini secara khusus menceritakan tentang regenerasi, dalam hal ini yaitu regenerasi kenabian dari Elia kepada Elisa. Elia artinya “Tuhan Allahku”. Dia adalah seorang nabi yang berasal dari Tisbe, suatu tempat yang terletak di Gilead, di sebelah timur sungai Yordan dan berkarya sebagai nabi pada abad ke-9 SM. Sedangkan nama Elisa berarti “Allahku adalah keselamatan”. Ia berasal dari kota Abel-Mehola dan dia adalah putra Safat yang dipanggil serta diurapi menjadi murid dan nabi oleh Elia. Sebelum Elia menyerahkan jabatan kenabiannya kepada Elisa, mereka berjalan bersama ke tempat-tempat yang ditunjukkan Tuhan Allah. Hal menarik yang terjadi dalam perjalanan mereka ini adalah yang ditunjukkan oleh Elisa, bahwa sebagai seorang pengikut, dia selalu menunjukkan sikap yang konsisten, setia dan loyal kepada Elia. Hal menarik lainnya adalah ketika mereka berada di seberang sungai Yordan. Sebelum terangkat, Elia meminta kepada Elisa untuk memohon sesuatu dari padanya. Dan yang jadi permohonan Elisa adalah agar diberi “dua bagian” dari roh kenabian yang dimiliki Elia. Mengapa permintaannya seperti itu? Sebab sesuai dengan hukum yang berlaku dalam kehidupan umat pada waktu itu, bahwa anak sulung berhak mendapat dua bagian dari segala kepunyaan ayahnya. Elisa bukanlah anak Elia, tetapi itulah sesungguhnya maksud permintaan Elisa, sebab dia telah setia dan akan menjadi penerus Elia. Ternyata Allah berkenan akan permintaannya itu dan mereka pun berpisah. Elia terangkat dari hadapan Elisa, dijemput dengan kereta berapi dan kuda berapi. Dari kejadian itu nyatalah bahwa Elia telah memilih Elisa sebagai penerus untuk melanjutkan jabatan kenabiannya. Selain itu, yang nampak juga bahwa penggantian ini bukan hanya penggantian biasa, tetapi ini adalah proses regenerasi ilahi dari Allah dengan kuasa Roh Kudus.

Saudara-saudara yang kekasih dalam Tuhan.

Regenerasi seperti yang terjadi dalam pergantian pelayan merupakan tindakan yang sesuai dengan kehendak Allah. Dan dengan pergantian pelayanan ini nampak pula bahwa Allah hadir dari generasi ke generasi. Tetapi satu hal penting yang harus diperhatikan dalam proses regenerasi pelayanan adalah dengan terus memaknai bahwa ini adalah bagian dari kehendak Allah. Harus diingat juga bahwa kehendak Allah berlaku bukan hanya bagi yang menerima atau yang menjadi penerus pelayanan itu, tetapi juga berlaku bagi yang memberikan atau menyerahkan pelayanan itu.

Kita belajar dari yang dilakukan oleh Elia yang memperlengkapi Elisa dengan cara menguji ketaatan dan kesetiaan Elisa sebagai cara untuk mempersiapkannya menjadi penerus dalam pelayanan. Tetapi lebih daripada itu adalah dengan meminta supaya Allah yang akan terus memperlengkapi ketika menjalankan tanggungjawab pelayanan.

Regenerasi pelayanan juga bukan hanya sekedar pergantian kepemimpinan biasa, tapi lebih daripada itu bahwa dalam regenerasi pelayanan, terjadi pewarisan roh kenabian dari yang mewariskan pelayanan kepada penerima warisan pelayanan. Dengan begitu maka regenerasi pelayanan bukan sesuatu yang perlu untuk dikuatirkan, sebab ada warisan roh yang terjadi dalam proses itu. Dan kita juga harus yakin, bahwa setiap proses dalam regenerasi pelayanan yang sesuai dengan kehendak Allah, pasti akan akan diberkati Allah. Amin.

BERILAH YANG BAIK
(Persembahan dan Pundi Ekstra Pembangunan Pastori dimasukkan dalam Sampul dan diantar ke Pelsus Kolom untuk diteruskan ke Kas Jemaat)

P Marilah kita memberi persembahan dengan penuh sukacita. Dengarkanlah nas Persembahan dalam Mazmur 96:8 “Berilah kepada TUHAN kemuliaan nama-Nya, bawalah persembahan dan masuklah ke pelataran-Nya!”

P+J Menyanyi NNBT. No. 20 “KAMI BERSYUKUR PADAMU TUHAN”
Kami bersyukur padaMu Tuhan, kami memuji namaMu
Berkat melimpah Engkau berikan bagi kami tiap hari
Kami umatMu, Kau selamatkan, kami umatMu, Engkau pulihkan
Karna kasihMu di dalam Yesus, kami beroleh hidup yang kekal
Refr. : O haleluya, o haleluya mulia namaMu Tuhan
Kar’na kasihMu dan anug’rahMu, kami beroleh kehidupan kekal

Syukur padaMu, ya Roh Kudus, Kau melindungi umatMu
B’ri kekuatan dan pengharapan dalam badai cobaan
Hanya padaMu kami berserah, hanya padaMu kami berteduh
Engkau menghibur dan menenangkan, membuat hati berbahagia.
Refr. : …….

WARTA JEMAAT

DOA SYUKUR
(Diakhiri dengan Doa Bapa Kami)

TEMBANG TEKAD
(Jemaat berdiri)

P+J Menyanyi KJ. No. 370 “ ‘KU MAU BERJALAN DENGAN JURUS’LAMATKU ”
‘Ku mau berjalan dengan Jurus’lamatku di lembah berbunga dan berair sejuk
Ya, ke mana juga aku mau mengikutNya, sampai aku tiba di neg’ri baka
Ikut, ikut, ikut Tuhan Yesus; ‘ku tetap mendengar dan mengikutNya
Ikut, ikut, ikut Tuhan Yesus; ya, ke mana juga ‘ku mengikutNya!

BERKAT
P Tuhan Allah, sumber pengharapan, memenuhi kamu dengan segala sukacita dan damai sejahtera dalam iman kamu, supaya oleh kekuatan Roh Kudus kamu berlimpah-limpah dalam pengharapan.

J Amin. Amin. Amin. (dinyanyikan)

TATA IBADAH MINGGU - 17 OKTOBER 2021

  GEREJA MASEHI INJILI di MINAHASA WILAYAH KAKASKASEN JEMAAT KAKASKASEN EBEN HAEZER TATA IBADAH HARI MINGGU BENTUK III Minggu, 17 Oktober 20...